GOSIPPONTIANAK.COM, MEMPAWAH – Satu diantara bakal Calon anggota KPU Mempawah Periode 2023-2028 yang masuk 17 besar, Diduga besar manipulasi identitas Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK).
NM peserta seleksi bakal calon menurut data merupakan warga Rt 01 Rw 03 Dusun Karya Bakti Desa Peniti Besar Kecamatan Segedong Kabupaten Mempawah, Namun setelah di cek fisik tidak ada satu diantara pun yang mengenalinya.
Kepala Desa Peniti Besar Kasdik C, A.Md.Kep mengatakan, saat ia cek secara fisik langsung dan berkoordinasi dengan Rt bahwasanya yang bersangkutan tidak pernah ada.
“Kenyataan yang kami terima bahwa orang tersebut baik rumah dan orangnya belum pernah tinggal disitu,” katanya saat diwawancarai Rabu 11 Oktober 2023.
Ia menambahkan, dalam waktu dekat ia akan ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Mempawah berdiskusi tentang adanya pencatutan Kartu keluarga.
Ketua Rt 01 Rw 03 Dusun Karya Bakti Desa Peniti Besar Kecamatan Segedong Kabupaten Mempawah Syamsuddin menuturkan, bahwa rumah tersebut merupakan waris bernama Saipul Bahari.
“Domisi yang tinggal disini tidak ada bernama Nila dan tidak pernah melapor karena kita hafal pemilik asli dari rumah tersebut,” jelasnya
Ia sangat menyaingi adanya pencatutan data tersebut di lokasi setempatnya.
Ketua panitia seleksi KPU Kabupaten Mempawah Muhammad menjelaskan, dalam hal kelengkapan administrasi peserta bakal calon seleksi harus melengkapi identitas elektronik.
“Tentu KTP menjadi syarat administrasi tim sel hanya verifikasi data yang diterima sesuai keabsahan data, tetapi untuk data peserta tidak bisa kita publish,” ucapnya.
Namun, apabila adanya keresahan masyarakat mengenai dokumen akan di serahkan ke tim seleksi akan menelusuri dan klarifikasi seleksi wawancara, sehingga akan di umumkan siapa saja yang masuk dalam 10 besar Calon Anggota KPU Kabupaten Mempawah.
Tidak hanya itu, menurut bukti yang kita dapat ia sudah menikah atau berkeluarga, namun di KTP tertulis belum kawin.
Hingga saat ini berita diterbitkan sejumlah wartawan sudah mengkonfirmaai NM melewati Instagram namun tidak ada jawaban. (RF)